Aktivitas penjualan kartu legenda Firman Utina melalui website www.fangir.com telah berlangsung pada 16 September 2022. Terdapat kategori penjualan kartu reguler dan pelelangan. Untuk penjualan reguler—tersedia selama persediaan kartu masih ada. Sementara untuk pelelangan (auction) dilakukan selama lima hari setelah perilisan, serta berakhir pada 21 September 2022.
Antusiasme kembali ditunjukkan oleh para penggemar, kolektor, serta masyarakat umum dalam mendapatkan, mengikuti, dan membeli kartu legenda Firman Utina yang tersedia di website FanGir. Kehadiran kartu trading card jenis Indonesia Football Legends sejauh ini telah mendapat respon positif untuk menciptakan gairah baru dalam mengapresiasi dan memaksimalkan kebutuhan semua elemen olahraga nasional, khususnya sepakbola di Indonesia. FanGir dan APPI berharap terus memberi harapan lebih baik di edisi-edisi kartu trading card Indonesia Football Legends berikutnya.
Selain respon positif yang dihadirkan seluruh insan sepakbola Indonesia, penjualan kartu legenda edisi Firman Utina ini cukup berkesan. Menurut FanGir, inilah bentuk kecintaan penggemar, kolektor, dan masyarakat terhadap pemain kelahiran Manado, 15 Desember 1981.
Berikut ini terdapat 5 fakta penjualan kartu legenda Firman Utina yang bisa FanGir angkat sebagai daya tarik terbaru para legenda sepakbola di industri trading card.
Baca juga: Fakta Penjualan Kartu Legenda Kurniawan Dwi Yulianto
Kartu /5 Habis dalam Waktu 5 Menit
Sejak penjualan kartu trading card legenda Firman Utina serentak dibuka pada Jumat (16/9) di website FanGir, rekor baru kembali tercipta. Dimana sebelumnya (edisi Kurniawan Dwi Yulianto) menjadi kartu trading card Indonesia Football Legends dengan penjualan tercepat dalam waktu 10 menit saja. Kartu legenda kategori #/5 (Gold) Kurniawan Dwi Yulianto habis terjual dalam waktu tersebut. Sementara, kartu legenda Firman Utina yang notabene menjadi perilisan edisi kedua dari Indonesia Football Legends FanGir dan APPI kembali menciptakan rekor tercepat penjualan. Rekor itu tercipta dari penjualan kartu trading card #/5 (Gold) Firman Utina habis terjual dalam waktu 5 menit saja.
Baca juga: Rekor Baru! Kartu Firman Utina Habis Dalam 5 Menit!
Lelang dilakukan 5 Hari
Waktu lelang kartu Indonesia Football Legends edisi Firman Utina telah di set selama 5 hari untuk mendapatkan atensi, apresiasi, maupun bentuk sajian eksklusif mendapatkan kartu. Berbeda sedikit dalam waktu perilisan lelang kartu legenda dari sebelumnya, dimana kartu Indonesia Football Legend Firman Utina memiliki batas waktu (10 menit) setiap rilisan. Rilisan lelang hadir pada 16 September 2022, masing-masing kartu tersedia mulai;
- Pukul 14.00 WIB, produk lelang kartu nomor seri 15/100 (Copper)
- Pukul 14.10 WIB, produk lelang kartu nomor seri 15/25 (Blue)
- Pukul 14.20 WIB, produk lelang kartu nomor seri 1/5 (Gold), dan
- Pukul 14.30 WIB, produk lelang kartu 1/1 (Red)
Begitu juga otomatis setelah waktu lelang berakhir pada Rabu (21/9), waktu penutupan juga sama dan berjarak. Hal ini perlu dilakukan agar atmosfer dan tantangan penggemar, kolektor dan masyarakat juga merasakan hal yang sama dan memiliki keistimewaan untuk mendapatkan kartu trading card Indonesia Football Legend edisi Firman Utina.
Produk Jual Tertinggi dan Terendah (Reguler)
Produk penjualan kartu legenda Firman Utina tersedia sebanyak sembilan produk yang terdiri dari pembelian reguler (langsung) dan proses lelang. Dari sembilan produk penjualan tersebut, terbagi menjadi 4 produk lelang, dan 5 produk reguler. Saat ini produk lelang sudah tidak tersedia di website, karena batas waktu yang sudah ditentukan. Sedangkan, produk reguler dengan harga jual tertinggi dan terendah masih tersedia untuk semua penggemar, kolektor maupun masyarakat umum. Berikut detail harga termurah hingga termahal kartu trading card Indonesia Football Legends Firman Utina, yaitu:
- Base Card Pack Firman Utina – Rp. 90.000,- (Available)
- Autograph Card #/100 (Copper) – Rp. 250.000,- (Available)
- Autograph Card #/25 (Blue) – Rp. 500.000,- (Available)
- Autograph Card #/10 (Silver) – Rp. 750.000,- (Available)
- Autograph Card #/5 (Gold) – Rp. 1.500.000,- (Sold Out)
Untuk info selengkapnya kartu legenda Firman Utina reguler bisa cek di sini.
Nilai Lelang Tertinggi
Kartu edisi lelang legenda Firman Utina telah berakhir. Namun, di luar ekspektasi memiliki angka atau nilai yang cukup tinggi di industri trading card sepakbola Indonesia. Hasil lelang yang dilakukan FanGir dalam website resmi-nya telah menciptakan nilai lelang tertinggi pada kartu trading card jenis 1/1 (satu-satunya di dunia) mencapai Rp. 5.550.000,- (lima juta lima ratus lima puluh ribu rupiah).
Nilai lelang tertinggi edisi Firman Utina menambah daftar nilai dari kartu trading card Indonesia Football Legends di kalangan penggemar, kolektor, dan masyarakat umum. Ini menjadi awal yang baik untuk para pemilik kartu legenda edisi terbatas yang bisa dijadikan investasi di masa mendatang.
Pemenang Lelang telah ditentukan
Sementara itu, dari hasil akhir jadwal lelang kartu trading card Indonesia Football Legend Firman Utina telah mendapatkan pemenangnya. Dari keempat kategori lelang kartu yang tersedia, keempat pemenang lelang menciptakan nilai yang fantastis. Selamat kepada pemenang lelang (auction bid) yang berhasil mendapatkan kartu trading card dengan sentuhan eksklusif, terbatas dengan tanda tangan asli Firman Utina.
Berikut ini nilai fantastis dari para pemenang lelang kartu legenda Firman Utina:
- [Auction] Firman Utina Autograph Card 15/100 (copper) – Rp. 450.000,-
- [Auction] Firman Utina Autograph Card 15/25 (silver) – Rp. 550.000,-
- [Auction] Firman Utina Autograph Card 1/5 (gold) – Rp. 2.500.000,-
- [Auction] Firman Utina Autograph Card 1/1 (red) – Rp. 555.000,-
Sekali lagi, Selamat kepada para pemenang kartu trading card Indonesia Football Legend edisi Firman Utina yang berhasil dicapai. Bagi yang belum memiliki kartu eksklusif lelang trading card Indonesia Football Legends, bisa ikutan di edisi berikutnya yang dilakukan FanGir dan APPI. Sedangkan, yang belum memiliki kartu trading card edisi legenda Firman Utina lainnya bisa cek di sini, ya.
Jangan lupa follow social media FanGir dan blogs di website, untuk mengetahui detail pemain dan jadwal perilisan kartu trading card Indonesia Football Legends berikutnya.