Pokemon Trading Card Game Live FanGir

Telah Hadir! Pokemon Trading Card Game Live Versi Baru

Diketahui baru-baru ini, The Pokemon Company International merilis versi beta dengan konsep baru permainan Pokemon Trading Card Game, sebelumnya mereka telah merilis Pokemon Trading Card Game Online versi Tablet dan Desktop. Dalam versi baru ini, mereka telah meluncurkan uji beta global yang dapat dimainkan secara online di seluruh dunia dengan menggunakan semua platform termasuk versi mobile. Cara ini mengubah sistem konvensional sebelumnya permainan yang melakukan scan barcode dan transaksi antar pemain, konsep kali ini dipercaya membuat pemain lebih mudah bertanding, berkompetisi, secara virtual (mabar).

The Pokemon Company International pertama kali mengungkapkan simulator online pada akhir tahun lalu sebagai pengganti Pokemon Trading Card Game Online yang sudah ada. Hanya saja versi baru ini telah diatur untuk memaksimalkan animasi yang lebih menonjol serta permainan yang lebih nyata, mudah dan fleksibel untuk para pengguna.

Melansir Gamerant (17/11), Pokemon Trading Card Game Live ditujukan untuk membantu pemula dalam mempelajari cara bermain game sambil menawarkan tantangan baru bagi para pengguna. Salah satunya dengan mudah menggunakan booster dari mata uang atau in-game currency.

Pokemon trading card game live FanGir

Pokemon TGC

Kini, Pokemon Trading Card Game Live telah diluncurkan dengan versi baru untuk merevolusi cara pemain bertarung satu sama lain. Selain itu, terdapat fitur-fitur baru yang tersedia pada konsep Pokemon Trading Card Game, yaitu:

Perangkat (Platform) Mobile

Fitur pertama itu adalah perangkat atau platform yang dapat memainkan Pokemon Trading Card Game dimanapun kalian berada. Sama halnya game mobile lainnya, game ini dapat digunakan dengan cara menjelajah harian, mendapatkan misi sehari-hari, hingga menciptakan tim terbaiknya.

UI Game Catchy

Selanjutnya ada UI Game dari developer yang canggih dan futuristik, sehingga dapat dimainkan dengan nyaman dan menyenangkan. Dengan versi mobile yang lebih kecil, tentu tak memberikan efek yang signifikan terhadap grafik maupun kualitas gambar tetap powerful.

Mata Uang (Currency) Digital

Dengan sistem mata uang digital memudahkan untuk pemain melengkapi varian kartu untuk bertarung atau mengalahkan musuh. Mata uang digital memudahkan pemain tanpa perlu ‘grinding’ di awal permainan, serta code yang berada di booster pack yang tersedia dapat digunakan untuk melengkapi karakter Pokemon Trading Card Game Live.

Aksesoris

Macam-macam fitur untuk menyelesaikan misi harian tersedia dan dapat diselesaikan dengan hadiah tambahan setiap harinya. Ini membantu pemain mendapatkan karakter kartu yang sesuai dengan misi tersebut.

Selain menghadirkan beberapa fitur baru di atas, Pokemon Trading Card Game Live juga melakukan upgrade ke permainan termasuk Ranked Leaderboard dan sistem Battle Pass untuk mendapatkan aksesoris dan paket item.

Bagaimana versi sebelumnya?

Kemungkinan besar The Pokemon Company International akan mematikan server Pokemon Trading Card Game Online atau memindahkan seluruh aset ke versi terbaru milik Pokemon Trading Card Game Live.

Spesifikasi perangkat?

Sejauh ini belum ada informasi yang tepat menyangkut informasi perangkat yang dapat memainkan Pokemon Trading Card Game Live. Tetapi, ada beberapa persyaratan gam-game dunia yang tersedia di versi terbarunya. Dimana kemungkinan besar game versi baru seperti Pokemon Trading Card Game Live dapat menjalankan perangkat versi Android 7, iOS 12, Windows 10 dan MacOS Catalina.

*Perangkat game yang digunakan hanya sebatas perkiraan dari versi terbaru game mobile

Disclaimer:

FanGir adalah perusahaan asal Indonesia yang beroperasi di industri ritel dan merchandise sejak tahun 2019. Menghadirkan beragam layanan dan pengalaman baru menikmati karya dari artis, atlet, hingga profesional dengan produk memorabilia berlisensi resmi. Saat ini FanGir telah menjadi mitra produksi kartu trading card dan jersey bertanda-tangan dari APPI (Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia) dan PT Liga Indonesia Baru (LIB), khusus para pemain, tim, hingga legenda sepakbola nasional.

Back to blog