Kolektor Kartu Bola atau @kolektorkartubola merupakan akun Instagram seorang kolektor kartu trading card yang akan FanGir bahas dalam sesi interview kali ini. Akun tersebut kini memiliki sekitar 1,244 follower dan 108 postingan berupa konten kartu olahraga, meski umumnya adalah kartu sepak bola. Terlihat jelas sang kolektor menggunakan profil dengan image pemain/atlet berseragam ‘I Nerazzurri’ dengan headline “football (no soccer) fanatico”—dalam bahasa Italia adalah “sepak bola (tidak sepak bola) fanatik”, menandakan naluri sepakbola yang ada dalam diri pemilik akun tidak diragukan lagi. Oleh sebab itu, kami ingin mengetahui sisi kekolektoran langsung dari pemilik akun yang mengaku bernama Denis Dagel untuk sedikit memberikan tanggapan mengenai Kolektor Kartu Bola di Indonesia.
Mau tau sebesar apa kecintaannya sama koleksi kartu bola, simak obrolan kami di bawah ini:
FanGir: Apa yang menginspirasi untuk memulai koleksi? apa koleksi pertama yang diingat? Berapa total koleksi yang dimiliki saat ini?
Denis: Inspirasi pertama datang dari hobi mengumpulkan kliping potongan-potongan artikel dan foto di tabloid olahraga medio 1994an tepat pada saat Piala Dunia AS. Koleksi kartu bola pertama adalah Upper Deck USA 1994 edisi Piala Dunia sebagai bonus yg diperoleh dari majalah anak Ananda. Total koleksi kartu olahraga saat ini sekitar 2000-3000 buah.
FanGir: Produk apa yang menjadi favorit (prize possession) atau paling sulit didapatkan / paling unik / paling rare yang dimiliki saat ini?
Denis: Produk yang menjadi favorit saya saat ini yaitu kartu bola edisi khusus Internazionale Milano produksi Epoch Frontier Jepang, dengan kartu autograph Javier Zanetti limited edition cetak 48 di dunia dengan taksiran harga di 45rb - 80rb Yen. Atau sekitar 5-10 juta Rupiah.
FanGir: Momen paling berkesan / menarik selama menjadi kolektor?
Denis: Momen paling berkesan selama menjadi kolektor yaitu ketika terpaksa harus menjual kartu-kartu koleksi kesayangan karena kondisi mendesak ketika ada keluarga yg sakit. Namun, dalam beberapa waktu kemudian kartu-kartu tersebut bisa didapatkan kembali dengan cara yang tidak terduga setelah "berkeliling dunia" melalui beberapa tangan kolektor lain. Luar biasa bahagianya.
FanGir: Apakah pernah bertemu atlet atau figur yang ada dalam koleksi? Seperti apa experience nya?
Denis: Pernah, yg paling berkesan adalah Sergio van Dijk pemain Persib Bandung medio 2013an dalam acara launching produk kartu resmi Persib Bandung saat itu. Bangga dan terharu bisa menjadi bagian dari sejarah tentunya.
FanGir: Impact yang dirasakan dari teknologi dan media digital terkait industri collectibles saat ini?
Denis: Semakin memudahkan untuk membuka pintu dan jendela perbendaharaan koleksi dan wawasan tentunya.
FanGir: Digital Collectibles atau Physical Collectibles?
Denis: Physical Collectibles definitely.
FanGir: Pernahkah mengunjungi suatu tempat secara khusus demi mendapatkan sebuah produk koleksi? Jika ya, kemana, dan produk apa yang didapatkan?
Denis: Produk yg paling butuh perjuangan yaitu BRI LIGA 1 2022 produk FanGir Indonesia. Sebuah kebanggan tersendiri bisa melengkapi complete set nya, karena merupakan produk resmi pertama yg dirilis full meliputi seluruh klub yg berlaga di kompetisi teratas Liga Indonesia.
Produk yang tidak akan saya jual sampai kapan pun 😊
Event-event yg digelar seperti Gimme A Break 2 vol. juga sangat membantu saya dalam perjalanan melengkapi complete set BRI Liga 1 2022 made in FanGir.
Amazing !!!
FanGir: Bagaimana cara Anda untuk stay up-to-date dengan rilis produk terbaru?
Denis: Dengan cara join forum-forum dan komunitas di sosial media seperti platform Facebook, Instagram, dan website seperti FanGir.com yg selalu memberikan informasi teraktual terkait dengan informasi produk koleksi dan perkembangan koleksi di dunia.
FanGir: Perkembangan industri collectibles di Indonesia saat ini? apakah Anda tergabung dalam komunitas / group?
Denis: Sangat pesat dibandingkan medio 90an akhir hingga 2000an akhir. Dulu saya masih approach dengan cara surat menyurat baik pembayaran maupun pengiriman kartunya. Karena jasa kurir belum semarak sekarang dan toko online belum semudah sekarang aksesnya. Dulu masih menggunakan platform kaskus.
Saat ini bergabung dalam FKBI, Forum Kartu Bersatu Indonesia, komunitas kolektor kartu terbesar di Indonesia saat ini dengan anggota sekitar 3400an orang.
FanGir: Bagaimana Anda melihat perkembangan koleksi Anda di 5 tahun dari sekarang?
Denis: Dalam beberapa tahun ke depan, dunia koleksi akan semakin pesat seiring mulai berkembangnya dunia hobi ke dunia investasi. Jadi selain memenuhi kesenangan via hobi, juga dapat menjadi kegiatan bisnis niaga yg menyenangkan dan stress free.
Nah, begitulah tanggapan sang pemilik akun @kolektorkartubola dengan optimis dan bangga terhadap pencapaian koleksinya yang menginspirasi. Mulai dari momen awal yang terasa begitu kurang mengenakkan hingga sampai kepada bergabung ke forum dan komunitas terbesar di Indonesia, membuktikan dirinya sangat konsisten. Dan, yang terakhir pastinya beliau menyertakan dengan penuh keyakinan bahwa kolektor kartu—dalam hal ini trading card di Indonesia—mampu berkembang di 5 tahun ke depan dan menjadi aset investasi pemiliknya.
Terima kasih Denis Dagel dan Kolektor Kartu Bola atas tanggapannya. Selamat dan sukses selalu.