NSCC Jadi Event Kolektor Terbesar FanGir

Bagaimana NSCC Jadi Event Kolektor Terbesar?

Tak bisa dipungkiri eksistensi event kolektor The National Sports Collectors Convention (NSCC) selalu menjadi headline bagi para pehobi dan kolektor olahraga dunia untuk datang dan berkumpul. Secara resmi NSCC adalah sebuah mega-event tahunan pertemuan para kolektor, pedagang, fans fanatik, dan kelompok lain yang tertarik dalam mengumpulkan kartu trading card memorabilia. Dengan dukungan dari berbagai sponsor dan kolaborasi dari brand olahraga terbesar dunia seperti produsen kartu, perusahaan layanan grading kartu, rumah lelang, hingga pemegang lisensi atlet dunia berada di balik kesuksesan event kolektor NSCC.

Bersama London Card Show dan Burbank Card Show, kesuksesan The National Sports Collectors Convention jadi perhatian penggiat event kolektor di beberapa negara khususnya Indonesia. Event kolektor yang sudah berdiri sejak era milenial tersebut memiliki beberapa alasan bagaimana menjadi event kolektor olahraga nomor satu dunia.

Pemasaran dan Promosi Yang Kuat

NSCC memiliki upaya pemasaran dan promosi yang kuat untuk menarik pengunjung dan peserta dari berbagai belahan dunia. Mencakup kampanye online, promosi media sosial, dan kerja sama dengan pihak stakeholder olahraga.

Baca juga: Intip Meriahnya Gimme A Break Vol. 1

Kumpulan Besar Peminat

NSCC berhasil menarik ribuan penggemar olahraga yang bersemangat, kolektor, dan investor di seluruh dunia. Karena besar dan beragamnya komunitas penggemar olahraga, NSCC memiliki panggung yang besar dan banyak untuk menarik peserta.

Koleksi Berharga

Event kolektor NSCC menampilkan beberapa koleksi kartu olahraga dan memorabilia paling berharga/bernilai di dunia. Koleksi ini mencakup kartu langka, jersey asli, peralatan olahraga bersejarah, dan masih banyak lagi. Pengunjung datang untuk melihat, membeli, mendapat pengalaman dan menciptakan rekor tertentu.

Keterlibatan Selebriti Olahraga

NSCC sering memiliki penampilan selebriti dari bidang olahraga serta mantan atlet yang berpartisipasi dalam acara tersebut. Bahkan bukan sekedar menambah daya tarik acara, tetapi pengunjung bisa bertemu idola secara langsung, meminta tanda tangan, hingga menikmati talkshow.

Komersialisasi

Banyak pedagang, penjual, dan penerbit kartu olahraga berpartisipasi dalam NSCC untuk menjual produk, melakukan auksi (lelang) dan melakukan sesi live break. Cara seperti ini menciptakan atmosfer perdagangan yang sibuk dan memungkinkan pengumpul untuk memperoleh barang-barang yang pengunjung temukan.

Acara Khusus

NSCC sering mengadakan acara khusus seperti penandatanganan otografi dengan atlet terkenal, sesi tanya jawab dengan pemain, pameran barang-barang bersejarah olahraga, kontes kartu olahraga hingga program lelang. Semua ini menambah daya tarik dan menarik pengunjung setiap waktunya.

Edukasi

Selain perdagangan dan pengumpulan, NSCC sering melakukan talkshow program edukasi yang membantu penggemar, pengunjung, dan masyarakat umum memahami lebih baik nilai barang-barang olahraga dan memperdalam pengetahuan mereka tentang hobi ini.

Sentimen Nostalgia

Olahraga memiliki tempat yang istimewa dalam budaya di banyak negara, termasuk Indonesia. Banyak orang memiliki kenangan, momentum, serta hobi yang kuat terkait dengan olahraga. Event kolektor seperti NSCC memungkinkan orang untuk merayakan dan menghidupkan kembali masa-masa terbaik di lingkungan olahraga profesional.

Dari alasan itulah bagaimana NSCC bisa jadi event kolektor terbesar di dunia. Selain budaya penggemar olahraga yang kuat di Amerika dan Eropa, NSCC juga mampu berkolaborasi dengan stakeholder profesional bidang olahraga.

Bagaimana di Indonesia?

SSI atau Survei Skala Indonesia membuktikan, bahwa 90,8 persen publik Indonesia tahu olahraga. Bahkan, 47.6% menyukainya. Itulah sebabnya olahraga menjadi komoditas yang bisa menjadi sarana untuk merebut simpati. Salah satunya adalah penggemar trading card sports (olahraga).

Sedangkan menurut Nielsen Sports mencatat, 77% penduduk Indonesia memiliki ketertarikan pada olahraga sepak bola, terutama saat menyaksikan timnas berlaga. Menurut riset dengan sumber yang sama pun, Asia Tenggara merupakan salah satu kawasan 'gila bola'. Sehingga menjadikan negara Indonesia berada di peringkat teratas soal penggemar sepak bola mengalahkan negara Spanyol, Brasil, Italia, dan Jerman.

Bukan tidak mungkin di Indonesia bakal menciptakan sejarah baru dalam event kolektor sports & entertainment seperti Gimme A Break!

Back to blog